
Nasional – Seorang remaja tewas setelah menjadi korban aksi tawuran sesama remaja yang terjadi di Desa Rungkang, Kecamatan Losari, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, Jumat (4/7/2025).
Remaja RI (17) asal Dukuh Kedunggandu, Desa Rungkang awalnya ditemukan tergeletak meregang nyawa di tengah sawah dekat jalan perkampungan sekitar pukul 03.00 WIB.
Hingga akhirnya korban dinyatakan meninggal dunia dalam perjalanan ke rumah sakit akibat luka senjata tajam di tubuhnya.
Sekretaris Desa Rungkang, M. Muksit membenarkan peristiwa aksi tawuran remaja yang terjadi di desanya dan menyebabkan satu orang meninggal dunia.
“Korban awalnya dibawa menuju RSUD Waled Kabupaten Cirebon, karena lebih dekat. Tapi korban meninggal dunia di perjalanan. Akhirnya jenazah dibawa ke RSUD Brebes untuk otopsi,” kata Muksit kepada wartawan, Jumat.
Muksit mengungkapkan, korban ditemukan di tengah sawah dengan kondisi mengenaskan dengan sejumlah luka tusuk akibat benda tajam di bagian tubuhnya.
Orangtua korban, Wirno (41) mengetahui informasi anaknya menjadi korban tawuran sekitar pukul 04.15 WIB. Wirno langsung pulang dari perantauan Jakarta untuk mengurus jenazah anak pertamanya di kampung.
“Dari Jakarta saya dapat kabar sekitar pukul 04.15 Subuh, saya langsung pulang ke Brebes,” kata Wirno.
Wirno berharap kasus tawuran yang melibatkan anaknya ini diusut tuntas oleh pihak kepolisian. Apalagi aksi tawuran di desanya sering terjadi.
“Kami keluarga berharap peristiwa tawuran ini diusut tuntas dan semua pelaku yang seharusnya bertanggung jawab ditangkap,” kata Wirno.
Diungkapkan Wirno, anaknya sempat memiliki impian berangkat kerja ke Jepang sebagai pekerja migran Indonesia (PMI). Setelah baru saja lulus Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dalam waktu dekat sebenarnya akan berangkat.
“Dia baru lulus SMK tahun ini, dan rencananya akan berangkat ke Jepang dalam waktu dekat,” katanya.
Sementara itu, hingga berita ini selesai dibuat, pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan kasus tawuran tersebut.