Berita Bola – Thomas Tuchel dikabarkan akan menggantikan Erik Ten Hag sebagai pelatih Manchester United. Tetapi, bek Chelsea William Gallas optimis jika Tuchel tidak bakal sanggup buat menghadapi tekanan yang besar di Old Trafford.
Masa depan Ten Hag di Manchester United kini sedang tidak menentu. Pasalnya performa Setan Merah pada awal musim ini sangat buruk.
Manchester United sudah tidak pernah menang dalam lima pertandingan terakhirnya. Mereka bahkan terpuruk di posisi 14 klasemen sementara Premier League.
Beberapa nama pengganti Ten Hag belakangan ini sudah bermunculan. Salah satunya adalah eks pelatih Bayern Munchen dan Chelsea, Thomas Tuchel yang sekarang ini sedang menganggur.
Tuchel kabarnya berada di posisi terdepan untuk menggantikan peran Ten Hag sebagai manajer Manchester United. Namun, Gallas meyakini kalau Tuchel tak akan sanggup menghadapi tekanan di Old Trafford.
“Bisakah Thomas Tuchel mengatasi tekanan sebagai manajer Manchester United? Saya rasa tidak ada manajer yang mampu,” kata Gallas kepada Prime Casino.
“Lihatlah berapa banyak manajer yang gagal memenangkan Premier League sejak Sir Alex Ferguson pergi, tekanan dan ekspektasi terlalu besar bagi siapa pun.
Manchester United kerap meraih hasil yang buruk di bawah asuhan Ten Hag. Kini Gallas melihat para pemain Setan Merah sudah tidak senang dengan sang pelatih.
“Lihatlah Erik ten Hag dan timnya kalah 3-0 di kandang sendiri dari Tottenham hanya beberapa minggu setelah kalah 3-0 di kandang sendiri dari Liverpool, melihat tim dan bahasa tubuh mereka, sepertinya mereka telah kehilangan karakter mereka,” lanjutnya.
“Meskipun mereka bermain imbang melawan Aston Villa, para pemain tidak senang saat ini di bawah asuhan Ten Hag dan itu terlihat.”