
Nasional – Pantai Sanur di Bali memang banyak menarik wisatawan. Namun, masalah cuaca membuat banyak wisatawan enggan bermain air di lokasi wisata ini.
Bali memang terkenal akan keindahan alamnya yang menakjubkan untuk dikunjungi, sehingga banyak wisatawan lokal maupun asing berdatangan ke pulau ini untuk liburan. Salah satu tempat wisata favorit adalah Pantai Sanur.
Saat ini libur Natal dan Tahun Baru (Nataru), pantai yang berada di Denpasar Timur ini masih sepi dari pengunjung, itu dikarenakan faktor cuaca yang sering hujan di waktu sore hari yang membuat pengunjung enggan untuk bermain di pantai.
Hal tersebut dikatakan oleh salah satu pedagang lumpia, jajanan yang bisa didapatkan di Pantai Sanur. Wayan Arianta pedagang lumpia yang selalu berdagang di Pantai Sanur sejak 2000 yang lalu mengatakan kondisi tamu menjelang Nataru masih sepi.
“Ya, tamu masih sepi, kendala cuaca, kalau hujan ya sepi seperti belakangan ini. Kalau cuaca seperti seperti ini kemungkinan ramai,” kata Wayan Arianta.
Lumpia memang menjadi makanan khas jika berwisata ke Pantai Sanur. Harganya pun terjangkau bagi para pengunjung yang ingin menikmatinya.
“Dua lumpia hanya Rp 5.000. Kalau habis bisa membawa pulang uang sebanyak Rp 400.000,” terangnya.
Hal yang sama juga dirasakan oleh Made yang menyewakan ban untuk anak-anak mandi di Pantai Sanur. Dia juga tidak bisa memprediksi soal pengunjung pada libur Nataru.
“Hujan terus itu yang membuat tamu malas main ke pantai. Semoga saja sekarang tidak hujan. Kalau cuacanya bagus, pengunjung ramai dan bisa membawa pulang uang Rp 200.000 dari pagi sampai malam,” ucapnya.
Selain bisa menikmati jajanan lumpia atau mandi air laut dengan menggunakan ban karet, wisatawan Pantai Sanur juga bisa menikmati keindahan dengan bersepeda keliling pantai.
Wisatawan juga bisa bersepeda melihat suasana Pantai Sanur karena terdapat penyewaan sepeda dengan harga cuma Rp 15.000.
Wisatawan di Pantai Sanur dari Solo, Jawa Tengah Taufik menyebut keunggulan objek wisata ini, yakni bersih tidak seperti pantai yang ada di daerah Jawa pada umumnya.
“Saya baru pertama kali datang ke sini. Lumayan baik dan tertata bagus. Mungkin pantai yang di Pulau Jawa kurang perhatian, tetapi kalau di sini sudah bagus,” Taufiq sembari menunggu keluarganya yang sedang bermain air.
Fasilitas lainnya yang bisa dinikmati wisatawan di Panti Sanur, yakni menyaksikan matahari terbit, menikmati pasir yang bersih, dan menyaksikan keindahan bawah laut dengan scuba diving, snorkeling, dan mendayung kano.