
Berita Bola – Setelah dipermak 0-4 oleh Atalanta pada pekan lalu, Juventus kali ini harus kalah telak 0-3 di kandang Fiorentina. Partai pekan ke-29 Liga Italia 2024-2025 antara Fiorentina vs Juventus digelar di Stadion Artemio Franchi, Minggu (16/3/2025).
Gol-gol dari Robin Gosens (15′), Rolando Mandragora (18′), dan Albert Gudmundsson (53′) memberikan luka tambahan bagi Juventus.
Dengan kekalahan ini, Juventus harus turun dari posisi keempat klasemen Liga Italia 2024-2025. Tim berjuluk Si Nyonya Tua itu kini disalip oleh Bologna yang pada pekan ke-29 mampu menang 5-0 atas Lazio.
Juventus kini menduduki peringkat kelima dengan 52 angka dalam 29 pertandingan. Sementara itu, Bologna berada di posisi empat berkat raihan 53 poin.
Adapun Fiorentina saat ini menghuni tangga kesembilan usai mengumpulkan 48 poin.
Jalannya Pertandingan :
Bencana Juventus di Artemio Franchi diawali dengan gol Robin Gosens yang bersumber dari situasi tendangan penjuru pada menit ke-15. Bek sayap asal Jerman itu memanfaatkan bola liar. Sepakan kaki kirinya menembus gawang Juventus kawalan Michele Di Gregorio.
Fiorentina hanya butuh tiga menit untuk menggandakan keunggulan. Memanfaatkan sodoran eks pemain Juventus, Nicolo Fagioli, Rolando Mandragora mampu menaklukkan Di Gregoria via sepakan kaki kiri.
Babak pertama tuntas dengan keunggulan 2-0 untuk tim tuan rumah Fiorentina. Sepanjang 45 menit pertama, di luar upaya Renato Veiga (24′), Juventus kesulitan membuat kesempatan untuk mencetak gol.
Situasi di babak kedua tak jauh berubah. Bahkan, delapan menit setelah jeda, La Viola, julukan Fiorentina, mampu melebarkan jarak dari Juventus.
Sepakan jarak jauh yang dilepaskan Albert Gudmundsson bersarang mulus ke pojok kanan bawah gawang Juventus.
Sekitar lima menit setelah itu, gawang Juventus bergetar lagi karena dibobol mantan penyerangnya, Moise Kean. Akan tetapi, wasit pada akhirnya menganulir gol Moise Kean karena offside.
Sampai laga berakhir, Juventus gagal memecah kebuntuan. Seperti pekan lalu, Si Nyonya Besar mesti takluk dengan skor besar tanpa bisa mencetak gol balasan.