Berita Bola – Manajer Barcelona, Hansi Flick, nampaknya terlalu meremehkan kualitas Osasuna. Alhasil, Barcelona diganyang habis serta dipaksa melihat terputusnya start sempurna mereka di Liga Spanyol musim ini.
Barcelona kalah dari tuan rumah Osasuna pada pekan ke-8 La Liga 2024/2025, Minggu (29/9/2024. Pertandingan Liga Spanyol antara Osasuna vs Barcelona di El Sadar itu berakhir dengan skor 4-2.
Empat gol Osasuna dicetak oleh Ante Budimir menit 18 dan 72 (penalti), Bryan Zaragoza menit 28, serta Abel Bretones menit 85. Dua gol Barcelonad diciptakan oleh Pau Victor dari assist Gerard Martin menit 53 dan pemain pengganti Lamine Yamal dari assist Ferran Torres menit 89.
Flick terlihat mengentengkan Osasuna. Itu terlihat dari pemilihan pemainnya. Pelatih asal Jerman tersebut mengistirahatkan dan mencadangkan beberapa pemain intinya. Hasilnya, Barcelona kalah.
Dengan mengistirahatkan beberapa pemain inti, Hansi Flick dipaksa menyaksikan bagaimana timnya dihancurkan oleh Osasuna yang tampil lebih matang.
Keberanian yang terus ditunjukkan oleh pelatih asal Jerman ini memang ada kelebihannya. Namun, di sisi lain, itu juga membawa risiko. Sayangnya, risiko tersebut dieksploitasi habis-habisan oleh Osasuna di El Sadar, yang berujung pada kekalahan 2-4.
Beberapa media Spanyol menilai, Flick telah bertindak gegabah. Pasalnya, Osasuna adalah tim yang kuat, terutama saat bermain di kandang. Keputusan untuk mengistirahatkan begitu banyak pemain inti secara bersamaan bukanlah ide yang brilian.
Osasuna belum terkalahkan dalam laga-laga kandangnya di La Liga musim ini. Setelah imbang 1-1 dengan Leganes, tim asuhan Vicente Moreno itu berturut-turut mengalahkan Real Mallorca, Celta Vigo, Las Palmas, dan Barcelona.
Dalam tujuh pertandingan pertamanya di La Liga musim ini, bersama Flick, yang notabene merupakan pelatih baru, Barcelona selalu menang. Melawan Osasuna, Barcelona sejatinya mengincar kemenangan beruntun ke-8. Namun, mereka justru dipermak.
Jadwal Barcelona di La Liga berikutnya adalah tandang melawan Alaves. Sebelum itu, Barcelona akan terlebih dulu menjamu Young Boys di Liga Champions.