
Berita Bola – Badai cedera yang mendera Real Madrid kian merajalela. Terbaru, tim berjuluk Los Blancos itu dipastikan bakal kehilangan bek andalan mereka yaitu Eder Militao selama beberapa pekan gara-gara mengalami cedera.
Sebulan terakhir, Real Madrid mengalami masalah cedera yang pelik. Satu per satu pemain inti mereka tumbang akibat cedera.
Pada akhir pekan kemarin, Real Madrid berhadapan dengan Villarreal di ajang La Liga. Di laga ini, winger andalan mereka, Vinicius Junior mengalami cedera di bagian lehernya.
Ternyata korban Real Madrid tidak berhenti di Vini saja. Baru-baru ini, El Real mengonfirmasi bahwa Eder Militao juga mengalami cedera di laga itu.
Pada laga melawan Villarreal kemarin, Eder awalnya tidak direncanakan bermain di laga ini. Namun ternyata sang bek pulih lebih cepat dari cederanya. Jadi pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti membawa sang bek untuk bermain di kandang Villarreal.
Di laga itu, Eder bermain sebagai pemain pengganti di 20 menit terakhir. Ia membantu El Real meraih kemenangan dengan skor 2-0 di laga ini.
Militao yang bermain hingga akhir pertandingan ternyata bermain sambil menahan rasa sakit. Cedera sang bek dikonfirmasi kumat saat bermain di laga tersebut.
Pihak El Real memastikan bahwa bek Timnas Brasil tersebut setelah mereka melakukan pemeriksaan medis pada Eder.
“Setelah melakukan pemeriksaan medis di Real Madrid Medical Services, Eder Militao didiagnosa mengalami cedera otot di bagian quadricep di kaki kirinya,” tulis pernyataan resmi Real Madrid.
Dengan cederanya Militao ini, Real Madrid benar-benar mengalami krisis bek. Pasalnya David Alaba dan Dani Carvajal masih harus absen lama akibat cedera.